ENGLISH
A lot of people say they love Fall/Autumn, mainly because of something like this:
One word which, to me now, describes this season the best is: gloomy.
And it applies to many things.
In the Netherlands, Fall weather usually means a lot of cloud and, sometimes, mist and, thus, it is wet too. Just like what I recently shared. Therefore, if you look outside, usually what you see is grayness. Dark cloudy sky with thick cloud hanging and people walking with their umbrellas or coat.
The fact that Summer precedes the season also does not help. While usually it also rains quite a lot in the Netherlands in Summer too (this year was an exception though, it was pleasantly rainless! 😛 ), at least the days are longer. And personally, I like longer days. I like it when the sun is up from 5 AM to 10 PM.I feel more energized.
I have only started my current job this October, which was Fall already, so I cannot really say anything about it. However, I have had four Falls during the course of my PhD; and in my experience, this season had always consistently been the most “depressing” periods of my PhD years. Specifically, the toughest period of my PhD years (so far) was the Fall of 2014, i.e. the Fall of my third PhD year, many referred to as the toughest year of PhD in the Netherlands. More or less, this was radiated into some posts in this blog as well.
As I said, I haven’t bothered looking deepert into this matter. So for this post, it would do even if a spurious correlation, haha 😆 . What is important is, this is generally what I feel about Fall 😛 .
BAHASA INDONESIA
Banyak orang berkata bahwa mereka suka banget dengan yang namanya Musim Gugur, terutama karena pemandangan kayak begini:
Satu kata yang, untukku saat ini, mendeskripsikan musim ini dengan paling baik adalah: muram (gloomy).
Dan ini mewakili banyak sekali hal loh.
Di Belanda, cuaca musim gugur itu biasanya berarti awan mendung tebal dan, kadang-kadang, berkabut yang mana artinya juga basah. Yah, seperti apa yang aku ceritakan beberapa waktu lalu lah. Makanya, jika kita melihat ke luar, yang terlihat biasanya adalah suasana abu-abu. Langit yang mendung dengan awan-awan tebal dan orang-orang berjalan-kaki dengan payung atau mantelnya.
Kondisi dimana musim panas mendahului musim ini juga tidak membantu. Walaupun di musim panas juga banyak hujan sih di Belanda (tahun ini pengecualian sih, hujannya sedikit! 😛 ), setidaknya hari-harinya kan panjang gitu. Dan untukku pribadi, aku suka dengan hari yang panjang. Kan asyik ya matahari bersinar dari jam 5 subuh sampai jam 10 malam gitu. Aku merasa sungguh berenergi.
Aku baru saja memulai pekerjaanku saat ini di bulan Oktober, yang mana artinya sudah masuk musim gugur, makanya aku tidak bisa menyimpulkan apa pun darinya. Namun, aku sudah melalui empat musim gugur sepanjang masa studi PhD (S3)-ku; dan dari pengalamanku, musim ini terus-terusan menjadi bagian dari periode paling “memuramkan” dari tahun-tahun PhD-ku itu. Lebih spesifik lagi, periode tersulit dari tahun-tahun PhD-ku (sejauh ini) adalah musim gugur 2014, yaitu musim gugur dari tahun ketiga PhDku, yang banyak disebut orang-orang sebagai tahun tersulit dari sebuah studi PhD di Belanda. Sedikit banyak, ini teradiasikan di beberapa posting di blog ini juga.
Seperti yang kubilang, aku malas untuk melihat hal ini lebih jauh. Jadi untuk posting ini, andaikata benar pun korelasi palsu mah nggak apa-apa ya, haha 😆 . Intinya adalah, ini lah yang kurasakan secara umum tentang musim gugur 😛 .
Iya biasanya bagus di foto aja aplg buat warga Indonesia yang cuma punya 2 musim tapi yang ngerasain kamu, ya anti-mainstream sekali-kali gpp lah Zi hehehe
Bagus di foto pun tergantung kondisinya Ge. Kalau lagi hujan angin trus becek-becek gitu juga kurang oke lah 😛 .
Sama ko…aku pun merasa autumn ini cantik but somehow gloomy
Aku lebih auka spring. (Kek dah pernah ke negara 4 musim aja ngomong begini yaaa) 😂😂
Huahaha, iyaa, spring memang jauh lebih asyik kok!! 😀
Fall itu asiknya klo pas cuaca sunny terus pohon2 udah oranye. Itu paling sehari dalam sebulan kali ya haha
Huahaha, iyaa, asyiknya cuma pas kalau cuacanya oke which is jarang terjadi 😛 .
Becek yah kalau pas Fall.. tapi kalau pas nemu yang lagi cerah plus banyak daun yang dah rontok.. seneng banget deh buat foto2nya.. haha
Iya, becek banget! Hahaha 😆 . Iya, kalau pas cuacanya oke sih oke-oke aja ya. Masalahnya, cuacanya jaraang oke 😛 .
ziii daun2nyaaaa duh
Hahaha, kalau basah tambah kotor lagi Non itu. Jadi becek kan dan jadi kayak tumpukan sampah, hahaha 😆 .
tapi warnanya emang bagus banget, gpp deh sepadan sama beceknya haa
Huahaha, yang penting mah Instagrammable ya Non 😛 .
Kalau di pikir-pikir ada benernya sih ya kalau musim gugur bisa bikin suasana hati muram…apalagi kalau cauca nya juga kaya gitu mah… pas banget buat merenung untuk memikirkan berbagai macam hal ya XD
Tapi lebih gloomy winter atau fall kak Zilkoo?? Salju juga kayanya bisa bikin suasana gloomy hahahaha 😀
Winter sama-sama gloomy-nya. Tapiii, winter kan musim liburan! Ada libur Natal dan Tahun Baru kan, jadi membantu banget. Huahaha 😆 . Cuma ya itu, setelah liburannya beres (Januari) ya memang cukup gloomy. Tapi di bulan Januari, setiap hari kan harinya bertambah panjang karena sudah lewat winter solstice 😛 .
Salju sendiri bagi aku masih oke soalnya bikin excited banget! Huahaha 😆 . Masalahnya, di Belanda jarang banget bersalju 😀 .
Dua hari ini matahari bersinar dan langitnya biru. Tapi tetap saja brrrr duingiiiinnn naik sepeda. Pipi rasanya kayak masuk freezer. Kaku 😅
Iya, dua hari belakangan ini rada mendingan ya, hahaha. Dan iya, mulai dingin! Duh, mesti mulai ngeluarin coat nih 😛 .
kalo sering ujan emang jadi gak asik ya. untungnya disini jarang2 ujannya hehe
Iya, ujannya nyebelin banget! Hahaha 😆
Iya kalo fall nya banyak daun gugur warna warni sih bagus, tapi kalo ujan terus jadi gak asik yaa ko. Dan suasana gloomy bener2 bikin moody…
Iya, daunnya berubah warna dan kece kalau ada sinar matahari. Masalahnya, ada sinar mataharinya itu jarang dan sisanya gloomy gitu deh, hahaha 😆 .
Tossss*** aku jg biasa aja sama musim gugur, cuman suka liat perubahan warna alam, selainnya sih gak banget, udah mulai pasang heater, pake jaket kemana2, maklum anak tropis 🙂
Iya, udah gitu dimana-mana becek ya, hahaha 😆 .
Kalo anak tropis kaya aku si seneng liat daun sama hawa yg mulai semriwing pas musim gugur hehe
Hahaha, daunnya sih keren, tapi overall itu lho, suasananya nggak enak, moody banget, hahaha 😆 . Apalagi kalo mesti ke kantor 😛 .
Bawaannya males ya 😅
Tapi aku tetep pengen ngerasain autum. Mungkin ntar tahun depan kalau udah ngerasin udah bisa ngomong kayak lo gink. Hahahaha. Sama tentu pengen ngerasain winter. Karena fall sama summer itu biasa aja jatohnya bagi orang indo kan 😆
Spring sama summer maksudnya Niee? Kalau Spring enaknya suhu udaranya enak (belasan Celsius gitu) dan banyak bunga-bunganya, hehehe 😀 . Kalau mesti milih autumn atau winter, menurutku sih kerenan winter sih Niee, apalagi kalau ada saljunya. Itu keceee, ahahah 😆 . Tapi kalau nggak ada saljunya juga biasa aja sih sebenernya 😛 .
Owh kalo pake hujan sih emang ga sik ya Ko, kebayang dinginnya juga.. Bbbrrr…
Iya hujannya itu bikin gak asyik banget Py 😂